BeritanyaIndonesia.com- Jelang akhir tahun 2022, rolling serta penempatan jabatan lowong dan Plt akan segera terisi. Informasi yang diperoleh media online ini, rolling serta pengisian jabatan lowong akan segera dilakukan oleh Walikota Andrei Angouw dan Wakil Walikota dr Richard Sualang (AA-RS). Informasi inipun bukan tidak beralasan. Dimana ada sejumlah Pejabat di jajaran Pemerintah Kota Manado tampak terlihat sedang mengikuti proses Assessment di (BKN). Bahkan sejumlah nama- nama birokrat itu sudah bergulir di sejumlah SKPD.” Ada beberapa Kepala SKPD akan dirolling dan didefinitifkan,” ucap sumber resmi wartawan media online ini. Menurut mereka, para pejabat itupun sudah selesai mengikuti proses Assessment di BKN Mapanget. Bahkan mereka ini adalah pejabat muda belia yang sudah menempati posisi sebagai Sekretaris dan Kabag di masing-masing SKPD. ” Dorang so Iko Assessment sebagai prasyarat untuk menempati jabatan baru.” koar mereka. Sementara itu Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Donald Supit SH,MH saat dimintai keterangan membenarjan adanya Asesment Kompetensi yang diikuti sekira 14 Pejabat Esselon II yang nantinya mereka akan dipersiapkan untuk mengisi jabatan lowong di jajaran Pemerintah Kota Manado.
” Mereka ini sudah menjalani Asesment Kompetensi, untuk mengisi jabatan lowong ,” pungkas mantan Kadis Naker di Kota Manado ini penuh sumringah.
(Rogam)