Betsy Sebut, BPJS Kesehatan Sangat Menyentuh dan Berpihak Pada Kepentingan Masyarakat

Berita, Nasional74 views

BeritanyaIndonesia.com- Keberpihakan serta kepedulian Badan Penyelenggara Jaminan Sosial atau (BPJS) kesehatan di tengah-tengah masyarakat sangatlah penting. Pun kehadiran lembaga kesehatan ini terus disosialisasikan kepada masyarakat terutama program-program urgent yang telah dijalankan. Pernyataan itu diungkapkan langsung oleh Kepala Cabang Utama (BPJS) Manado, drg Betsy M.O. Roeroe, AAAK, tatkala mengelar jumpa pers di Rumah Kayu Kombos Timur, Rabu (31/05/2023).

Menurut Mantan Kepala Cabang Utama Surabaya ini, pada intinya kami mengapresiasi dukungan para Jurnalis yang telah menjadi corong dalam menyampaikan berbagai sosialisasi Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) di Kota Manado.

“BPJS Kesehatan Cabang Utama Manado akan terus menjalin hubungan serta keakraban yang baik dengan para media. Apalagi, pers tak henti hentinya melakukan sosialisasi tentang berbagai kegiatan (BPJS) kesehatan khususnya JKN.” ucap Wanita yang dikenal tegas serta disiplin dalam menjalankan aturan ini. Diapun menambahkan, kami memberikan apresiasi atas berbagai kontribusi serta suporting yang diberikan oleh Pers terhadap program BPJS kesehatan selama ini,”pungkasnya

Sementara itu Kepala Bagian Umum, SDM dan komunikasi Gladys Eman, membeberkan secara terperinci terkait pelayanan- pelayanan Jaminan Kesehatan Nasional (JKN)

“Pembayaran iuran yang dilakukan peserta BPJS selama ini telah memberikan asaz manfaat yang sangat besar bagi kepentingan masyarakat khususnya para peserta (BPJS) kesehatan. Sehingga, nantinya para peserta sangat diharapkan untuk dapat melakukan pembayaran secara tepat waktu ataupun bertahap jika ada tunggakan dalam pembayaran tersebut, tandas Gladys.

Sementara itu Kepala Cabang Utama (BPJS) kesehatan Manado drg Betsy Roeroe, meminta agar masyarakat bisa mendownload aplikasi (BPJS) kesehatan. Karena dengan aplikasi ini, masyarakat bisa melihat langsung kepesertaan serta berbagai manfaat yang bisa digunakan.

“Masyarakat bisa mendown load aplikasi BPJS kesehatan termasuk didapatkan lewat aplikasi dengan informasi yang lebih komplit,” ungkap Betsy.

Pun kegiatan (BPJS) kesehatan dengan para Jurnalis ini ikut dihadiri Kepala Bagian Penjaminan Manfaat Utilisasi Selvy Kapoh, Kepala Bagian Mutu Layanan Faskes Angla Pelealu serta Kepala Bagian Kepesertaan Steven Nender SE.

(Rogam)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *