Federasi Serikat Buruh Gelar Aksi Demo PD Pasar , di Pemkot Manado

Berita, Nasional226 views

Beritanya Indonesia.com – Pemerintah Kota Manado melalui Asisten II Pemkot Manado Atto Bulo bersama Kaban Kesbangpol Manado Meiske Lantu, Senin (12/9) menerima penyampian aspirasi yang disampaikan oleh Federasi Serikat Buruh (FSB) Manado.

Pun aspirasi FSB terkait dengan pemberhentian pegawai di PD Pasar Manado dan buruh kebersihan.Mewakili mantan pekerja PD Pasar disampaikan Markus Kapong, yaitu mengecam kebijakan yang merumahkan dan memberhentikan pegawai organic PD Pasar Manado secara semena-mena oleh Direksi PD Pasar Kota Manado.

Selanjutnya, pernyataan sikap disampaikan Markus yakni meminta pembayaran gaji yang terbayarkan dan pesangon bagi yang pensiun. Poin selanjutnya mengusut tuntas kasus dugaan korupsi/penggelapan dana BPJS ketenagakerjaan pegawai PD Pasar, Pernyataan sikap Pegawai tetap PD Pasar Kota Manado yang dirumahkan / diberhentikan yakni Mengecam kebijakan merumahkan dan pemberhentian pegawai tetap PD Pasar kotaManado secara semena-mena oleh Direksi PD Pasar Kota Manado, Mendesak Direksi PD Pasar kota Manado untuk membayar gaji karyawan yang belum dibayarkan sampai saat ini.Mendesak untuk membayar seluruh pesangon pegawai PD Pasar kota Manado yang dipensiunkan. Selanjutnya Kepada Bapak Kapolda Sulut untuk segera mengusut tuntas kasus dugaan korupsi/penggelapan Dana BPJS Ketenagakerjaan pegawai PD Pasar.Poin selanjutnya Kepada Bapak Kapolda Sulut, Bapak Kejati Sulut dan Bapak Kapolresta kota Manado untuk mengusut tuntas kasus-kasus dugaan korupsi dan penyalahgunaan kewenangan tentangpemberhentian pegawai tetap PD Pasar kota Manado secara semena-mena yang sementara di lidik oleh Polda Sulut, Kejati Sulut dan Polresta Manado yang kesan lambat penanganannya.Kepada Bapak Kapolda Sulut, Bapak Kejati Sulut dan Bapak Kapolresta kota Manado untuk segera menetapkan tersangka dugaan kasus-kasus korupsi dan penyalahgunaan kewenangan Direksi dilingkungan PD Pasar.Selanjutnya Kepada Bapak Walikota dan Wakil Walikota Manado untuk segera mencopot seluruh Direksi PD Pasar kota Manado saat ini dan menempatkan dengan orang-orang yang lebih profesional dan mengerti tentang manejemen pengelolaan pasar.Demikian tuntutan kami kiranya Bapak/Ibu berkenan dapat menindaklanjuti. Terima kasihMerdeka !!!Asisten II Pemkot Manado, Atto Bulo mengungkapkan bahwa aspirasi dan pernyataan sikap sudah kami terima dan akan kami sampaikan secara berjenjang sesuai aturan.“Surat pernyataan sikap sudah saya terima dan akan saya sampaikan kepada pimpinan secara bertahap dan sesuai peraturan,” ujar Atto Bulo didampingi Kesbangpol Meiske Lantu.

(Rogam)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *